Minggu, 06 Juli 2014

REFLEKSI MP-ICT

           

     REFLEKSI MPICT
     Pembelajaran
Dalam satu 1 semester ini  saya telah belajar MP-ICT. Pelajaran yang saya dapat sangat bermanfaat sekali dan menarik. Dari pengenalan apakah itu media dan sampai suatu kreatifitas yang dapat diciptakan. Dalam pembelajaran sebelum mid semester kami semua diminta untuk membuat media pembelajaran cocok untuk diajarkan ke siswa SD dengan mata pelajaran Bahasa Indonesia. Kemudian setelah mid semester kita diperkenalkan untuk membuat sebuah blog secara induvidu. Tugas selanjutnya kita diajarkan untuk membuat sebuah narasi dari cerita bergambar yang secara online dan sangat bermanfaat sekali untuk menciptakan suatu pembelajaran yang efektif dan efisien yaitu Story Bird. Selain Story Bird kita juga dikenal sebuah animasi yang lebih menarik lagi yaitu Flash Animation. Dan pembelajaran terakhir kita diminta untuk membuat quiz dari ppt secara kelompok.
Dan saya akan mengucapakan terimakasih oleh Ibu dosen baik Ibu Minsih dan Ibu Nur Amalia yang telah mengajarkan MP-ICT selama satu semester ini yang sangat sungguh luar biasa dalam membimbing kami semua.

     Masukan untuk MP-ICT dan kekurangannya
    Dalam pembelajaran MP-ICT mahasiswa harus lebih diajarkan untuk membuat media pembelajaran yang lebih menantang dan menarik lagi selain Story Bird dan Flash Animation, sehingga dapat dimanfaatkan untuk mengajar kepada siswa pada nantinya.
     Kekurangan dari MP-ICT :  menurut saya kekurangan yang dapat ditemukan yaitu jaringan wifi yang kurang mendukung dan suasana kelas yang sangat ramai saat materi diajarkan oleh ibu dosen, dan lebih baik dalam pembelajaran flas animation diberikan dikelas kecil sehingga penyampaikan lebik efektif dan mahasiswa tidak meras bingung dalam pembuatannya. Namun dari kekurangan tersebut tidak menjadi suatu kendala bagi saya karena saya bisa mengatur semua tugas yang telah diberikan dengan baik.

Jumat, 04 Juli 2014

story bird

STORY BIRD
Apakah Anda suka membuat cerita atau cerpen? Atau hanya sekedar 'iseng' saja? Mungkin Layanan online yang satu ini dapat membuat anda lebih tertarik membuat sebuah cerita dan memberikan sebuah tantangan yang menyenangkan dalam menulis sebuah cerita. Storybird adalah sebuah layanan yang membantu orang saling terhubung, bermain, dan membuat serta menyukai cerita. Seperti sebuah permainan, Storybird memberikan Anda kesenangan didalamnya. Dan seperti permainan pula, ada aturan didalamnya. Selain itu story bird adalah sebuah aplikasi yang di desain untuk membuat cerpen agar menjadi sebuah cerpen yang indah dan menarik minat pembacanya. Di dalam aplikasi ini sudah terdapat kumpulan gambar-gambar yang siap untuk di susun menjadi sebuah cerita. Selain untuk menarik minat pembacanya, story bird juga berfungsi sebagai salah satu sarana pengembangan diri yaitu bercerita. Jadi pengarang bisa menyusun ceritanya semenarik mungkin dengan gambar-gambar yang sudah tersedia. Bentuk pengemasan cerita dalam story bird ini seperti buku cerita biasanya, yang terdiri dari cover berupa judul, isi dan synopsis dari cerita tersebut. Bagi pembaca dapat melihat synopsis cerita yang akan di baca terlebih dahulu sebelum membaca keseluruhan dari cerita yang di pilih dengan mudah. Sebagai seeorang pendidik terutama bagi Guru SD story bird disini dapat melatih anak didik menggali potensinya, kreatifitasnya dan imajinasinya dalam membaca, bercerita dan menyusun gambar. Story bird ini sangat bermanfaat untuk guru dalam proses pembelajaran agar tercipta suasana yang menyenangkan dan menarik bagi siswa sehingga siswa dengan lebih mudah menerima materi yang diberikan melalui story bird yaitu cerita bergambar.